Bungkam Toyota, Mobil Hyundai Masih yang Terlaris di Israel

0
1232
Ilustrasi, logo Hyundai Elantra Hybrid - dok.Carbuzz

Tel Aviv, Mobilitas – Jumlah penduduk Israel saat ini menurut World Population Review mencapai 9,72 juta jiwa.

Dengan pendapatan per kapita yang mencapai US$ 45.654 per tahun, tingkat konsumsi penduduk Isarel terbilang tinggi, termasuk dalam pembelian kendaraan bermotor roda empat. Terutama di kota Tel Aviv, yang merupakan kota terbesar.

Data Asosiasi Importir Mobil Israel (IVIA) dan Cartube yang dikutip Mobilitas, di Jakarta, Selasa (8/8/2023) sepanjang Januari hingga Juli 2023 ini, sebanyak 197.760 mobil terjual di negara itu. Jumlah penjualan yang dibukukan 61 merek atau pabrikan itu meningkat 9,4 persen dibanding periode sama di tahun 2022.

Menariknya, merek-merek asal Asia yang menjadi penjual mobil terbanyak di negara yang berada di kawasan Timur Tengah tersebut. Pabrikan asal Korea, Hyundai Motor, tercatat sebagai pabrikan dengan penjualan terbanyak di tujuh bulan pertama itu, yakni 33.033 unit dengan pangsa pasar 16,7 persen.

BYD Atto 3 yang dijual di Israel – dok.CnEVPost

Kedua, saudara seinduk Hyundai yakni Kia Motors dengan total penjualan 24.370 unit dan mencomot 12,3 persen pangsa pasar. Sementara pabrikan terbesar Jepang, Toyota Motor hanya bercokol di posisi ketiga setelah melego 20.454 unit (mencuil 10,3 persen pangsa pasar).

Keempat, Mazda. Produsen mobil asal Yokohama ini berhasil menjajakan mobilnya sebanyak 11.114 unit (mencomot 5,6 persen).

Dan kelima, pabrikan asal Shenzhen, Cina, Build Your Dream (BYD). Perusahaan yang 21 persen sahamnya dimiliki investor kondang Warren Buffet ini berhasil melego 10.930 mobil buatanya dan memotek 5,5 persen pangsa pasar.

Itulah lima besar penguasa pasar mobil di Israel. Posisi Hyundai sebagai pabrikan dengan penjualan terbanyak itu, bertahan selama beberapa tahun terakhir. (Din/Aa)