London, Mobilitas – Seperti tahun-tahun sebelumnya, perusahaan konsultan independen yang mengkhususkan diri dalam valuasi merek dunia – yakni Brand Finance – merilis 500 merek paling berharga di dunia alias Brand Finance 500 sepanjang tahun 2025.
Keterangan resmi perusahaan konsultan asal London, Inggris, itu yang dikutip Mobilitas di Jakarta, Kamis (22/1/2026 ), menyebut terdapat 500 merek teratas di dunia yang ditelitinya serta diperingkat berdasarkan nilai dan kekuatan merek mereka.
“Merek-merek tersebut mempunyai nilai finansial tertinggi di dunia yang diukur dari berbagai faktor seperti loyalitas pelanggan, kekuatan merek, dan profitabilitas,” bunyi keterangan itu.
Merek yang diteliti untuk diberikan peringkat itu merupakan merek dari produk barang maupun jasa untuk berbagai segmen kebutuhan masyarakat. Dan di tahun 2025 lalu, ada empat merek yang berada di urutan teratas.

Mereka adalah Apple yang berada di urutan pertamadengan nilai US$ 574,5 diikuti oleh Microsoft dengan nilai merek US $461 miliar. Kemudian Google dengan nilai merek US $412 miliar, dan Amazon US $356 miliar.
Selain itu juga terdapat merek otomotif, khususnya mobil mewah. Meski, di dunia telah ada ratusan merek mobil, ternyata hanya ada tujuh merek mobil mewah yang masuk dalam daftar Brand Finance Global 500 alias Most Valuable Brand on the World 2025.
Ketujuh merek tersebut adalah Mercedes-Benz, Tesla, BMW, Porsche, Audi, Ferrari, dan Lexus. Sedangkan tiga teratas yakni Mercedes-Benz mempunyai nilai merek US $53 miliar, lalu Tesla US $43.02 miliar, dan BMW sebesar US $42.52 miliar. (Swe/Aa)
Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id












