Pabrikan Patungan Hero-Honda Luncurkan Motor Listrik Pertamanya

0
1484
Ilustrasi, skuter listrik - dok.The Economic Times

New Delhi, Mobilitas – Hero Motor Corporation menggunakan merek Vida untuk motor setrum itu.

Seperti dilaporkan Times of India, Selasa (4/10/2022) Hero akan menggelar peluncuaran di Jaipur, Rajasthan. Jadwaklnya, 7 Oktober waktu setempat.

Pabrikan yang berdiri sejak 1984 dan bermarkas di New Delhi India itu saat ini juga diketahui tengah dalam proses mengikat kerjasama dengan pabrikan sepeda motor listrik kondang asal California, Amerika Serikat, Zero Motorcycles. Hero berinvestasi US$ 60 juta di pabrikan itu.

“Kolaborasi antara Hero dan Zero akan fokus pada pengembangan sepeda motor listrik, sehingga nantinya Hero Motor Corporation akan mampu menggempur pasar skuter matik listrik dan motor sport listrik di India, pasar kendaraan roda dua listrik terbesar kedua setelah Cina,” ungkap analis industri di National Stock Exchange Indonesia (NSEI), Arun Jain, seperti dikutip Global Business Review, Rabu (5/10/2022).

Ilustrasi, peluncuran brand seprda motor listrik Hero Motor Corporation, Vida – dok.Istimewa via Times of India

Hanya, Hero belum memberikan informasi resmi motor setrum yang akan diluncurkannya itu. Meski, dalam keterangan resmi yang dikutip Mobilitas, Rabu (5/10/2022) Zero Motorcycles mengatakan, semua motor listrik yang dibuatnya menggunakan powertrain (sumber tenaga) Zero Z-force.

“Setiap sepeda motor listrik yang dikembangkan akan memanfaatkan powertrain listrik Z-Force yang revolusioner. Motor ini menggunakan rangka aluminium seperti halnya pesawat terbang yang dirancang khusus untuk meminimalkan bobot,” kata Zero.

Zero memiliki delapan model sepeda motor listrik. Mereka adalah SR/S, SR/F, SR, S dan FXE, serta empat mesin dual-sport yang meliputi DSR/X, DSR, DS, dan FX. (Swe/Aa)