Jakarta, Mobilitas – Anjloknya penjualan mobil mewah milik Toyota Motor di Indonesia itu tidak hanya dari pabrik ke dealer (wholesales) saja, tetapi juga dari dealer ke konsumen (penjualan ritel).
Bahkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang dinukil Mobilitas di Jakarta, Minggu (25/5/2025) menunjukkan anjloknya penjualan mobil Lexus di Indonesia terjadi di bulan April dan kumulatif Januari – April 2025. Gaikindo mencatat di bulan April saja, total wholesales yang dicetak Lexus Indonesia sebanyak 191 unit, anjlok 22,7 persen dibanding toital wholesales yang dibukukannya selama bulan yang sama di tahun 2024.

Sementara, jumlah wholesales yang dikemas Lexus indonesia pada periode Januari – April tahun ini hanya sebanyak 532 unit. Jumlah penjualan dari pabrik ke dealer itu anjlok 42, persen dibanding total angka wholesales yang diraupnya selama empat bulan pertama 2024.
Sedangkan penjualan mobil Lexus ke konsumen di bulan April tahun ini sebanyak 6 unit, anjlok 31,2 persen dibanding total penjualan ritel yang berhasil dicetaknya pada bulan yang sam di tahun lalu. Kemerosotan penjualan ritel ini juga terjadi di periode Januari – April 2025 dengan total hanya 520 unit, anjlok 44,1 persen dibanding empat bulan pertama tahun 2024. (Anp/Aa)
Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id