Ternyata, Penjualan Kia Sonet Tak Moncer di Indonesia

0
1854
SUV Kia Sonet di Indonesia - dok.Mobilitas.id

Jakarta, Mobilitas – Kia Sonet yang dijual awalnya model 5-seater, namun pada April 2021 diluncurkan versi 7-seater.

PT Kreta Indo Artha (KIA) selaku agen pemegang merek Kia di Indonesia mengklaim peluncuran Kia Sonet 7-seater itu merupakan peluncuran perdana di dunia. Meski memiliki konfigurasi tempat duduk yang berbeda – yakni lima dan tujuh kursi – namun secara dimensi ukuran, keduanya sama.

Mereka sama-sama memiliki dimensi panjang 4.120 milimeter (mm) dan jarak sumbu roda 2500mm. Mereka juga mengusung mesin yang sama yakni mesin bensin 1.5 liter Gamma II Smartstream.

Mesin tersebut mampu menyemburkan tenaga hingga 115 PS dengan torsi 144 Nm. Penyaluran tenaga ke roda menggunakan transmisi manual 6 percepatan atau transmisi IVT (Intelligent Variable Transmission) dengan 8 virtual gear.

Sementara, soal penjualan, ternyata di tahun kedua, justeru merosot. Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang dikutip Mobilitas, di Jakarta, Senin (27/3/2023) menunjukkan, di 2021 (Februari – Desember 2021) penjualan Kia Sonet terjual ke diler (wholesales) sebanyak 2.321 unit.

Kia Sonet yang dijual di Indonesia – dok.Mobilitas

Namun, di 2022, ternyata ambles dan menjadi 1.384 unit. Penjualan dibukukan pada Januari 88 unit, Februari 10 unit, Maret 67 unit, April 110 unit, Mei 99 unit, Juni 63 unit, Juli 137 unit, Agustus 216 unit, September 241 unit, Oktober 241 unit, November 50 unit, dan Desember 66 unit.

Adapun di 2023 ini, pada Januari penjualan hanya 8 unit. Jumlah ini jauh di bawah angka penjualan selama Januari 2022 yang mencapai 88 unit.

Bahkan, jauh di bawah penjualan Desember 2022 yang mencapai 66 unit, November yang 50 unit, serta Oktober dan September yang masing-masing 241 unit. (Swe/Aa)