Jakarta, Mobilitas– PT Kawasaki Motor Indonesia meluncurkan Kawasaki W175 versi rem ABS dan versi Street yang bergaya retro klasik sederhana. Masing-masing dibanderol Rp38,5 juta – Rp 38,9 juta on the road (OTR) Jakarta.
Dalam keterangan resmi PT KMI yang diterima Mobilitas di Jakarta, Senin (26/1/2026) Kepala Departemen Penjualan dan Promosi PT KMI, Michael C. Tanadhi, menyebut W175 ABS dan W175 Street memadukan teknologi modern dengan ciri klasik yang melekat pada seri W sejak era W1 pada tahun 1966.
“Kawasaki memberikan sentuhan modern melalui panel instrumen semi-digital dengan gaya klasik. Panel ini mencakup speedometer, odometer, trip meter, hingga indikator bahan bakar yang kini semakin lengkap fungsinya,” kata Michael.
Ukuran dimensi keduanya kini lebih besar dari model sebelumnya. Mereka sudah menggunakan teknologi injeksi bahan bakar, rem ABS, indikator bensin.

Mereka juga tetap mempertahankan desain yang sederhana dan proporsi klasik. Bertangki bahan bakar yang berlekuk plus emblem “W” tiga dimensi, lampu depan bulat dengan bezel krom, serta detail serba membulat lain yang dirancang untuk menghadirkan kesan retro autentik khas motor seri W.
Panel instrumennya mencakup speedometer semi-digital bergaya retro, odometer, trip meter, dan indikator bensin yang tersusun rapi. Keduanya dipasangi mesin 177 cc single silinder berpendingin udara yang dirancang untuk menghadirkan torsi kuat di putaran rendah hingga menengah.
Kawasaki W175 ABS menggunakan velg 17-inch spoke wheels di depan dan belakang. Sedangkan W175 Street tampil dengan 17-inch cast wheels dan ban tubeless. (Jrr/Aa)
Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id








