Tak Hanya Pick Up, Penjualan Ritel Daihatsu Gran Max Minibus Ternyata Juga Ambles

0
37
Daihatsu Gran Max Minibus - dok.Astra Daihatsu Motor

Jakarta, Mobilitas – Sepanjang tahun 2023 lalu, penjualan mobil Daihatsu ke konsumen (penjualan ritel) di Indonesia tercatat meningkat tipis 2,9 persen dibanding tahun sebelumnya.

Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang dinukil Mobilitas di Jakarta, Sabtu (20/1/2024) menunjukkan angka penjualan ritel yang diraup mobil Daihatsu yang dijajakan PT Astra Daihatsu Motor selama Januari – Desember 2023 sebanyak 194.108 unit. Sedangkan di tahun sebelumnya sebanyak 188.660 unit.

Angka penjualan ke konsumen tersebut terbanyak dibukukan oleh tiga model. Mereka adalah Daihatsu Sigra, Daihatsu Gran Max Pick Up, serta Daihatsu Terios.

Tampilan bagian samping Daihatsu Gran Max Pick Up – dok.Istimewa

Meski, fakta juga menunjukkan ternyata penjualan ritel Daihatsu Gran Max Pick Up tersebut merosot dibanding tahun 2022. Data berbicara, di tahun 2022 pick up itu masih laku dibeli konsumen sebanyak 45.617 unit, dan di tahun 2023 sebanyak 43.896 unit alias berkurang 1.721 unit.

Namun, ternyata Gran Max Pick Up bukanlah satu-satunya mobil Daihatsu Indonesia yang penjualan ritelnya ambles pada tahun 2023. Daihatsu Gran Max Minibus (MB) ternyata mengalami nasib yang sama.

Data Gaikindo memperlihatkan, di tahun 2023 minibus ini ternyata hanya laku diboyong konsumen sebanyak 12.444 unit. Jumlah ini merosot atau berkurang sebanyak 2.296 unit, karena di tahun 2022 mobil itu masih laku sebanyak 14.740 unit. (Anp/Aa)