Daihatsu GranMax Masih Rajai Pasar Minibus di RI

0
1110
Daihatsu Gran Max Minibus versi terbaru - dok.Istimewa

Jakarta, Mobilitas – Meski di sepanjang Januari hingga Mei tahun ini, penjualan minibus Daihatsu ini merosot 29,5 persen dibanding periode sama di 2022.

Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang dikutip Mobilitas, di Jakarta, Kamis (29/6/2023) menunjukkan dari total penjualan minibus 7.990 unit yang terjual ke diler (wholesales), Daihatsu GranMax laku sebanyak 4.158 unit. Sedangkan di bulan Mei saja, minibus ini terjual 905 unit.

Saudaranya – yakni Daihatsu Luxio – pada saat yang sama terlego ke diler sebanyak 1.626 unit. Jumlah ini menanjak 39,7 persen dibanding jumlah penjualan yang dibukukan pada Januari hingga Mei 2022.

Sementara itu, Suzuki APV menjadi minibus terlaris ketiga setelah meraup angka wholesales sebanyak 1.161 unit. Padahal, selama lima bulan pertama itu, jumlah penjualan mobil ini menyusut 8 persen dibanding periode sama di tahun lalu.

Urutan berikutnya ditempati Wuling Formo yang mencatatkan penjualan ke diler sebanyak 928 unit. Angka penjualan minibus merek asal Cina ini naik 10,7 persen dibanding lima bulan pertama 2022.

Dia disusul rekan senegaranya, Dongfeng Sokon (DFSK) Gelora, yang mengoleksi angka penjualan sebanyak 117 unit. Total angka yang dikumpulkan minibus Gelora ini meroket 200 persen dibanding jumlah penjualan yang berhasil diraupnya selama kurun waktu yang sama di 2022. (Din/Aa)