Masuk Daftar 100 Orang Paling Berpengaruh Majalah TIME, Ini Mobil Koleksi Dua Lipa

0
551
Dua Lipa - dok.Cosmopolitan

Jakarta, Mobilitas – Di daftar orang paling berpengaruh di dunia tahun 2024 yang diumumkan 17 April 2024 itu, selain Dua Lipa ada Kylie Minogue.

Namun, masuknya penyanyi berdarah Inggris – Albania kelahiran London, 22 Agustus 1995 itu lebih memantik perhatian dunia. Maklum, perempuan bertinggi badan 173 centimeter dan memulai karis sejak usia 14 tahun itu, mengawalinya sebagai orang yang meng-cover lagu-lagu artis lain dan mengunggahnya di YouTube.

Cara Dua Lipa inilah yang kemudian menginspirasi orang lain untuk melakukan hal yang sama. Meski, ada yang berhasil dan ada pula yang belum beruntung. Tetapi, yang pasti, sejak usahanya itu dilakukan, keberuntungan berpihak kepada Dua Lipa, karirnya terus menanjak.

Laporan Billboard yang dikutip Mobilitas di Jakarta, Kamis (25/4/2024) menyebut pada tahun 2015 Warner Music Group menyodorkan kontrak kepadanya untuk single perdana, “New Love”. Kemudian di Desember 2016, majalah The Fader memesan film dokumenter tentang kehidupan gadis ini dengan judul See in Blue, dan sejak itulah nama Dua Lipa semakin dikenal publik dunia.

Dua Lipa di Cover Majalah TIME – dok.Time.com

Keberuntungan kembali berpihak padanya, ketika pada Januari 2017 dia memenangi EBBA Public Choice Award, dan disusul lahirnya album perdana dirilisnya pada 2 Juni 2017. Menariknya almbum tersebut melahirkan tujuh single, yang tiga diantaranya masuk dalam 10 besar di Inggris yaitu “Be the One”, “IDGAF” dan “New Rules”.

Seiring dengan semakin melambungnya nama Dua Lipa, berbagai pabrikan dengan beragam produk pun menawarinya untuk menjadi bintang iklan. Bahkan, beberapa produsen mobil menyodorinya tawaran agar menjadi Brand Ambassador, meski tak semua diterimanya.

Singkat cerita, di luar produk otomotif, laporan Celebrity Net Worth yang disitat Mobilitas di Jakarta, Kamis (25/4/2024) menyebut Dua Lipa menjadi bintang iklan produk Puma, Versace, Pepe Jeans, dan Yves Saint Laurent. Sehingga, total nilai bersih kekayaannya di awal 2024 mencapai US$ 35,6 juta.

Dua Lipa dan salah satu mobil convertible koleksinya – dok.Instagram

Sedangkan laman HotCars yang dinukil Mobilitas di Jakarta, Kamis (25/4/2024) menyebut, Dua Lipa merupakan salah satu dariu artis yang diyan mengoleksi mobil. Sederet mobil kelas premium berbanderol mahal terpakir di garasi dan kedapatan pernah ditunggainya saat menghadiri acara.

Mobil itu antara lain Mini Cooper S, Audi A6, Jaguar I-Pace, Jaguar F-Type Convertible, BMW M4, BMW 5-Series, Porsche 911 Convertible, Porsche Taycan, Land Rover Range Rover Sport, dan Land Rover Range Rover SV Autobiography. Kemudian, ada Mercedes Benz G550, dan Rolls Royce Ghost. (Swe/Aa)