Ternyata, Penjualan Mobil Listrik BAIC Group di Cina Saat Ini Ambrol

0
598
Ilustrasi, logo BAIC - dok.Istimewa via Pandaily

Beijing, Mobilitas – BAIC yang merupakan salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Republik Rakyat Cina yang juga memiliki divisi usaha mobil listrik dengan benderra perusahaan bernama BAIC Blue Park.

Seperti dilaporkan laman Gasgoo, BAIC Bluepark selain memproduksi mobil listrik sendiri juga melakukan kerjasama dengan sejumlah pabrikan atau merek lain di Cina. Pabrikan mitranya bukan hanya pabrikan otomotif saja, tetapi juga pabrikan produk lain yang kini tengah merambah ke sektor produk otomotif, terutama mobil listrik.

“Bisnis utama perusahaan bernama BAIC Bluepark ini beragam mulai dari penelitian dan pengembangan, manufaktur atau produksi, hingga layanan penjualan mobil penumpang listrik murni atau mobil listrik baterai,” tulis media tersebut.

Data Asosiasi Pabrikan Mobil Cina (CAAM) yang disitat Mobilitas di Jakarta, Minggu (31/3/2024) menunjukkan BAIC berkolaborasi dengan Chery Automobile memproduksi mobil listrik bernama Luxeed. Kemudian dengan Seres membuat Aito, dengan Hauwei membikin Stelato, dan menggandeng JAC memproduksi mobil listrik bernama Aojie.

Mobil listrik BAIC Group yang tengah dipamerkan di sebuah perhelatan – dok.Reuters

Data Asosiasi Mobil Penumpang Cina (CPCA) dan CAAM yang dinukil Mobilitas di Jakarta, Minggu (31/3/2024) menunjukkan pada tahun 2023 lalu (setahun penuh dari Januari – Desember) BAIC Bluepark berhasil menjual 92.172 mobil listrik (baik hasil produksi sendiri maupun hasil kongsi dengan perusahaan lain). Jumlah penjualan itu melonjak 84 persen dibanding tahun 2022.

Sementara, di tahun 2024 ini, selama Januari – Februari, BAIC Bluepark melego 2.733 mobil listrik. Jumlah penjualan ini ambrol hingga 43,2 persen dibanding total penjualan yang dibukukannya selama periode sama di tahun 2023.

Sekadar informasi, pabrikan bernama Beijing Automotive Industry Corporation (BAIC) Group itu dikabarkan telah resmi masuk ke pasar Indonesia dengan menggandeng PT JIO Distribusi Indonesia (JDI). Namun, kongsi dua pabrikan itu bukan untuk menjual mobil listrik tetapi mobil konvensional.

Ada dua SUV yang digelontorkan ke pasar Indonesia mulai Mei 2024. Mereka adalah BAIC BJ40 dan BAIC X55 yang diimpor secara utuh (CBU) dari Cina. (Din/Aa)