Daniela Cavallo, Wanita Kuat Panutan Serikat Pekerja Volkswagen

Arif Arianto
3 Min Read
Daniela Cavallo, Ketua Dewan Pekerja Volkswagen AG - dok.Volkswagen Newsroom

Wolfsburg, Mobilitas – Nama Daniela Cavallo kembali mencuat menjadi topik perbincangan di kalngan industrialis otomotif, tak hanya di Eropa saja tetapi juga dunia.

Perempuan berdarah Italia yang lahir di Jerman, 3 April 1975 ini disebut menjadi sosok terdepan dlam gejolak salah satu pabrikan mobil terbesar dan kondang di dunia, Volkswagen. Ya, pabrikan yang bermarkas di Wolfsburg, Jerman, itu beberapa waktu lalu menyatakan akan menutup pabriknya di negeri sendiri.

Laporan hasil investigasi konsultan keuangan, perbankan, dan investasi asal Amerika Serikat, Jefferies Group yang dikutip Mobilitas, di Jakarta, Sabtu (28/9/2024) menyebut dalam sebuah wawancara, seorang eksekutif VW menyatakan tengah mempertimbangkan penutupan pabrik di Jerman. Sejalan dengan itu, sekitar 150.000 pekerja akan dirumahkan (PHK).

“Dalam kondisi seperti ini serikat pekerja akan berada di bawah tekanan untuk mencapai kesepakatan baru. Sementara Volkswagen bisa memaksakan pemutusan hubungan kerja (PHK),” bunyi laporan tersebut.

Dalam kondisi inilah, peran Daniela Cavallo sangat diharapkan. Terlebih, pada Rabu (25/9/2024), wanita yang mulai bekerja di Volkswagen pada tahun 1994 sebagai staf administasi itu, langsung menyuarakan usulan kepada dewan direksi. Dia dengan lantang menyatakan ketidaksetujuan para pekerja terhadap rencana penutupan pabrik tersebut.

Daniela Cavallo – dok.IG Metall bei Volkswagen

“Langkah itu bukan hanya membawa dampak buruk bagi pekerja dan keluarganya. Tetapi menjadi preseden tidak bagus bagi masa depan Volkswagen, tidak hanya di Jerman saja tetapi juga di dunia,” papar dia seperti dilansir The Finance & Business.

Daniela selama ini memang dikenal sebagai sosok pengurus serikat pekerja yang mencorong kiprahnya. Terlebih sejak tahun 2019 dia terpilih sebagai wakil ketua Dewan Pekerja Umum atau Grup Volkswagen. Berkat kegigihan, kerja keras, serta ide-idenya yang cenmerlang Daniela dipercaya menjadi Dewan Pekerja Volkswagen pada 23 April 2021.

Media lokal Jerman, Die Tageszeitung dan Manager Magazin yang disitat Mobilitas di Jakarta, Sabtu (28/9/2024) menyebut Daniela saat ini berada di posisi yang paling berkuasa di antara para pekerja di industri Jerman. Terlebih, dia merupakan sosok yang sangat berpengaruh karena dukungan yang kuat dari para “pentolan” serikat pekerja di unit-unit kerja pabrikan.

“Bahkan mantan bosnya (Ketua Dewan Pekerja, yang digantikannya pada April 2021) Osterloh, menggambarkannya sebagai seorang pemimpin yang kuat, penuh empati, dan berpikir secara strategis yang membuat semua orang terkejut melihatnya,” tulis dua media itu. (Tan/Aa)

 

Share This Article
Follow:
Mengawali kiprah di dunia jurnalistik sebagai stringer di sebuah kantor berita asing. Kemudian bergabung dengan media di bawah grup TEMPO Intimedia dan Detik.com. Sejak 2021 bergabung dengan Mobilitas.id